Search

"Power Up" Red Velvet masuk 50 video klip terbaik Billboard

Jakarta (ANTARA News) - Red Velvet menjadi satu-satunya grup K-pop yang mendaratkan video musiknya dalam "50 Video Musik Terbaik tahun 2018: Pilihan" Billboard, seperti dilansir Soompi, Kamis (27/12). 

"Power Up" milik Red Velvet menduduki posisi ke-21. Video ini penuh warna dan mencolok secara visual. Pihak Billboard memuji video klip ini. 

"Power Up," yang dirilis pada Agustus 2018 sebagai judul lagu mini album Red Velvet "Summer Magic," meraih sukses. Lagu ini sempat memuncaki tangga musik utama realtime di Korea dan grafik mingguan iChart. 

Red Velvet rencananya menggelar tur di Jepang, tepatnya di Fukuoka, Kobe dan Yokohama pada Januari tahun depan. Selanjutnya, mereka akan tampil di Los Angeles, Dallas, Miami, Chicago dan Newark bulan berikutnya.

Baca juga: Red Velvet segera rilis EP "RBB"

Baca juga: Tahun depan Red Velvet konser di AS

Penerjemah: Lia Wanadriani Santosa
COPYRIGHT © ANTARA 2018

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan "Power Up" Red Velvet masuk 50 video klip terbaik Billboard : http://bit.ly/2Q3y4JG

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to ""Power Up" Red Velvet masuk 50 video klip terbaik Billboard"

Post a Comment

Powered by Blogger.