Search

Kenal Sebulan, Rai D'Masiv Mantap Nikahi Oza

Suara.com - Rai D'Masiv tak mau main-main dalam menjalin kasih dengan perempuan. Buktinya perkenalan singkatnya dengan Salfa Novia Roza alias Oza yang hanya sebulan, langsung berujung ke pelaminan.

Pemilik nama lengkap Rayyi Kurniawan Iskandar Dinata itu mengatakan sebelum mengajak menikah Oza sapaan sang istri, Rai sudah mencari tahu siapa Oza dari temannya.

"Saya sudah kenal sama temannya Oza. Terus saya cari tahu tentang Oza dari teman saya itu. Baru deh ajak ketemuan dan ngobrol," ungkap Rai D'Masiv bersama Oza, usai akad nikah di Taman Kanoe, Cilandak Timur, Jakarta Selatan, Kamis (10/5/2018).

Merasa cocok dengan Oza, pembetot bass band D'Masiva itu langsung mengajak nikah. "Perkenalan kami singkat banget ya. Pas kenal langsung diajak nikah. Jadi pas ketemu pertama sama dia, ngomongnya bukan mau nggak jadi pacar gue, tapi mau nggak jadi istri gue. Sesingkat itu, nggak pakai pacaran," sambung Rai D'Masiv.

Rai D'Masiv mengaku terpesona tutur kata dari Oza. Hal itu membuatnya yakin untuk langsung meminang perempuan berdarah Melayu itu.

"Yang bikin saya memutuskan adalah dari cara dia ngomong, gesturnya bikin saya tertarik dan langsung mau nikahi dia. Ketemu pertama itu Maret kemarin, April ketemu keluarga sekalian lamaran. Awal Mei nikah," tuturnya.

Rai d'Masiv resmi menikahi Salfa Novia Roza di Taman Kajoe, Cilandak Timur, Jakarta Selatan, Kamis (10/5/2018) [Suara.com/Wahyu Tri Laksono]

Oza menambahkan kalau dirinya cukup terkejut juga dengan permintaan dari Rai D'Masiv itu. Tapi, Rai langsung melakukan salat istikharah dan diberikan jawaban oleh Tuhan.

"Surprise sih awalnya kenal sama dia (Rai), terus langsung diajak nikah. Saya langsung salat istikharah. Tapi ternyata Allah memberikan jalannya, ya sudah," kata Oza.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/entertainment/2018/05/10/191241/kenal-sebulan-rai-dmasiv-mantap-nikahi-oza

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kenal Sebulan, Rai D'Masiv Mantap Nikahi Oza"

Post a Comment

Powered by Blogger.