Search

Aktor Senior Tino Saroengallo Meninggal Dunia

Suara.com - Kabar duka tengah menyelimuti dunia perfilman Tanah Air. Aktor senior, sutradara, dan produser Tino Saroengallo meninggal dunia pada Jumat (27/7/2018).

Berdasarkan informasi yang diterima Suara.com, Tino meninggal dunia hari ini sekitar pukul 09.10 WIB.

Jenazah Tino rencananya akan dikebumikan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta Selatan sore nanti.

Belum diketahui pasti penyebab Tino meninggal dunia. Tapi kabar yang beredar, Tino memang sudah lama berjuang melawan kanker.

Ucapan duka cita mengalir deras di media sosial. Salah satunya datang dari pengamat politik Fadjroel Rachman.

"Innalillahi w.r wafat Sutradara/ Produser Film Dokumenter Tino Saroengallo (Jumat, 27 Juli 2018) pukul 09.10. Film Tino yang saya tonton "Student Movement 1998" + " Pantja-Sila: Cita-cita dan Realita". Selamat jalan Bung, See you in the next LIFE ~ FR," cuit Fadjroel.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/entertainment/2018/07/27/135455/aktor-senior-tino-saroengallo-meninggal-dunia

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Aktor Senior Tino Saroengallo Meninggal Dunia"

Post a Comment

Powered by Blogger.