Suara.com - Ribuan umat Muslim hari ini, Jumat (11/5/2018) berkumpul di Lapangan Monas, Jakarta untuk melakukan aksi solidaritas untuk Palestina atau disebut Aksi 115. Di antara ribuan orang itu, juga tampak beberapa orang artis terkenal.
Mereka di antaranya: Irwansyah, Teuku Wisnu, Zaskia Sungkar, Shireen Sungkar, David Chalik, Peggy Melati Sukma dll. Mereka datang penuh semangat dengan mengenakan pakaian muslim berwarna putih dan ikat kepal dengan gambar bendera Palestina.
Irwansyah sendiri mengaku sangat bahagia bisa berkumpul dengan ribuan umat Muslim dan mendoakan saudara sesama Muslim yang berada di Palestina.
"MasyaAllah, selama ini cuma bisa mendoakan dari rumah dan semampu kita kirim bantuan ke sana, namun hati saya tak juga tenang. Salah satu tanah yang Allah rahmati, yang Allah banyak kisah kan didalam Alquran dihancurkan bersama dengan saudara saudara ku," kata Irwansya di Instagam.
"Marah? Pasti. Sakit hati, kesal? Pasti! Hati saya makin gak tenang. Alhamdulillah istri saya menguatkan tekad saya. 'Sayang yuk kita ikut demo bela Palestine didenger atau engga sama mereka yang nggak punya hati, nggak masalah! Yang penting InsyaAllah Allah liat usaha kita . aku takut ketika dihisab ditanya,'sampai di mana kita membela saudara kita'. Kalau ada kesempatan kita realisasikan untuk pergi kesana langsung InsyaAllah," sambung Irwansyah.
Berkumpul dengan saudara sesama Muslim menjadi sebuah anugerah yang amat besar bagi Irwansyah dkk. Apalagi, di acara tersebut juga hadir beberapa orang warga dari Palestina.
"Bahkan ada saudara-saudara Palestine kita langsung yang hadir ke Monas dan mereka tentunya begitu gembira melihat mereka tidak sendiri. Alhamdulillah Allah beri kami kesempatan untuk lebih bersyukur, Allah ringankan langkah kita dan dipertemukan dengan orang-orang saleh. insyaAllah ini jadi pacuan untuk kami berjuang di jalan Allah. Amin ya Rabb," tutur Irwansyah.
Hal senada juga disampaikan istri Irwansyah, Zaskia Sungkar. Artis yang juga dikenal sebagai desainer itu mengaku terharu bisa berkumpul dengan ribuan umat Muslim untuk berjuang demi Palestina.
"MashaAllah. Merinding lihat bendera Indonesia dan Palestine dikibarkan. Merinding ketika semua menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia. Hari ini di bawah teriknya matahari dan indahnya Monas, kami berdoa untuk keselamatan Indonesia dan Palestine," tutur Zaskia Sungkar di Instagram-nya.
https://www.suara.com/entertainment/2018/05/11/183529/semangat-irwansyah-dan-teuku-wisnu-dalam-aksi-bela-palestinaBagikan Berita Ini
0 Response to "Semangat Irwansyah dan Teuku Wisnu dalam Aksi Bela Palestina"
Post a Comment